Visi & Misi

Visi
Menjadikan siswa berakhlak karimah, berprestasi akademik optimal.

Misi
Menjadikan lembaga pendidikan Islam yang layak dan mudah di contoh.

Dengan senantiasa meneladani Rasulullah Saw, mari tingkatkan terus semangat berbudi sekaligus berprestasi internasional

Kamis, 07 Februari 2013

Mengawal Bacaan Doa Siswa


Subhanallah...
Ini tidak sekedar job atau tugas biasa.
Semua ini membutuhkan keikhlasan.
Komitmen luar biasa dan keteladanan dari guru-guru di SD Al Hikmah dalam mengawal bacaan do'a-do'a harian dan bacaan sholat siswa, diharapkan siswa bisa mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari dengan baik dan benar.
Semua siswa mendapat perhatian dan kesempatan yang sama dari para guru. Kesabaran dan ketelatenan guru adalah modal dalam memberikan teladan dan menyimak siswa satu per satu.

Tugas mulia ini perlu mendapat perhatian dari orang tua. Jangan sampai apa yang telah diajarkan dan dilatih para guru menjadi sesuatu yang tak bermanfaat.
Yang diperoleh siswa di sekolah hendaknya dipraktekkan dalam kehidupan nyata sehari-hari di rumah dan dimanapun mereka berada. Disinilah peran orang tua sangat dibutuhkan. Agar doa orang tua untuk memiliki anak sholeh-sholehah bisa terwujud. Agar impian guru dalam mencetak generasi calon pemimpin tangguh dalam iman dan ilmupun bisa terealisasi.

Tidak ada komentar:

kontak via email : sdalhikmah@gmail.com